Tuhan Akan Menyelamatkan Aku ?
Alkisah disuatu tempat hiduplah seorang lelaki yang berperangai sangat lembut...begitu taatnya dia kepada Tuhannya sehingga setiap harinya ia disibukan dengan hanya melakukan ibadah,hampir tidak ada waktu untuk mengurus dirinya sendiri apalagi untuk memperhatikan keluarga nya...sehingga dia tidak memiliki teman,bahkan keluarganya pun seperti enggan untuk mendekati bahkan hanya untuk sekedar bertegur sapa karna lellaki itu tidak suka bicara...
Beberapa hari selanjutnya terjadilah suatu bencana yang amat dahsyat,hujan yang sangat lebat dari pagi hingga sore di hulu sungai membuat debit air mulai meningkat dan melebihi kapasitas sungai itu...air mulai masuk ke perkampungan mereka yang kebetulan memang tidak terlalu jauh dari bibir sungai...banjir memang bukan hal yang asing bagi mereka, namun bnjir kali ini begitu besar sehingga memaksa mereka terpaksa meninggalkan Rumah mereka utuk mengungsi ke tempat yang lebih tinggi demi menyelamtkan diri..
Semua penduduk sibuk mengumpulkan anggota keluarganya dan mulai menuju tempat penampungan..namun tidak dengan lelaki itu,dia hanya naik ke atap rumahnya....tak ada satupun warga yang ingat padanya,bahkan keluarganya pun sama sekali tak ingat padanya....
setelah beberapa saat, air banjir perlahan hampir menenggelamkan seluruh perkampungan,namun lelaki itu tetap berdiri dia atas atap rumahnya tidak beranjak sedikitpun...kemudian datanglah bala bantuan,seorang warga yang merasa kasian mendekati nya dengan membawa perahu kecil berniat untuk mengajak nya naik ke perahu....ia pun berkata "Hey,cepatlah naik...air banjir yang lebih besar akan segera datang lagi", namun lelaki itu hanya tersenyum dan menjawab "Terimakasih telah berbaik hati padaku,tapi biarlah aku tetap di sini...aku tahu Tuhan akan datang menyelamatkan ku"....beberapa kali pendududk itu meminta ia naik,tapi ia bersikeras tetap tidak ingin menaiki perahu tersebut.
Perlahan air banjir pun mulai benar-benar hampir menenggelamkan, kemudian tak lama datanglah tim penyelamat...merka berusaha keras membujuk lelaki itu untuk naik ke perahunya...namun jawabannya tetap sama, ia bersikeras tidak mau menaiki perahu dan berkata "Tidak Terimakasih,Tuhan Kan datang menyelamatkan aku,Kalin Pergilah" ...tim penyelamat itupun menyerah dan memilih untuk berpindah tempat dan mancari korban yang mungkin masih terjebak di tempat lain..
Lelaki itu pun kini hampir tidak terlihat,air yang mengalir deras telah menenggelamkan sebagian tubuhnya,sehingga hanya bagian dada dan kepala lelaki itu yang terlihat dipermukaan...tim penyelamat yang lainpun dayang dengan menggunakan helikopter krna memang keadaan saat itu tidak memungkinkan dilalui lagi dengan perahu...beberapa kali mereka membujuk lelaki itu untuk naik ke helikopter namun jawabnnya tetap sama seperti sebelumunnya...."Aku tidak perlu naik,Aku tahu Tuhan Akan datang menyelamatkanku"....
Akhirnya Helikopter itu pun meninggalkan nya...hal yang wajar dilakukan tim penyelamat itu,mengingat masih banyak nyawa yang harus mereka selamatkan....
Tak lama kemudian lelaki itu pun tidak terlihat lagi,ia telah terseret air banjir yang sangat deras...Ia pun meninggal Dunia.
Dan kemudian Tuhan pun membangunkan nya dari kematian di alam lain,dengan suara yang lembut lelaki itupun berkata "Tuhan...aku hambamu yang selalu taat dan selalu beribadah kepada-Mu,Aku Tahu Kau akan datang Meyelamatkan ku"
kemudian Tuhan pun Berkata "Ya aku Tahu,Kau Hambaku yang setia,Aku Selau meperhatikan mu" !
Dan Lelaki itu oun Tersenyum Lebar dan berkata "Terimakasih Tuhan,Kau telah Menyelamatkan aku,Tapi tunggu...Dimanakah Aku berada sekarang Tuhan ? Kenapa tempat ini terasa asing" ?? sambil mengerutkan dan lelaki itu pun memperhatikan seluruh penjuru dari tempat itu.
"kau telah mati Hamba Ku,Ini Alam lain"....Tuhan dengan tegas menjawab.
dengan wajah terperangah lelaki itu pun berkata "Apa ??Aku telah Mati ??....Tuhan,kenapa Kau tidak datang Menyelamatkanku ??..
Tuhan pun menjawab "Dasar Tolol,Aku Telah mengirimkan mu 2 Perahu dan satu helikopter,Kenapa kau Tidak naik juga ?".... :D
kemudian Lelaki itu pun Tertunduk dan menyesali perbuatannya....
~FIN~
"Tuhan Tidak Pernah Memberi makan seekor Burung Langsung ke sarang nya...ia menciptakan sayap untuk membuat Burung Itu mampu menghidupi dirinya sendiri"
وَلِلَّهِ مَا فِي السَّمَاوَاتِ وَمَا فِي الْأَرْضِ ۚ وَإِلَى اللَّهِ تُرْجَعُ الْأُمُورُ
“Dan kepunyaan Allah kepemilikan segala yang ada di langit dan yang ada di bumi, dan kepada Allah-lah dikembalikan segala urusan” (Surat Ali Imran, ayat 109).
-Yogi
Komentar
Posting Komentar